Home » Uncategorized » Mencoba Aplikasi Trello

Start here

Mencoba Aplikasi Trello

Mencoba hal-hal baru berbau teknologi informasi merupakan hal yang paling saya senangi, apalagi kalau dirasa mampu untuk mempermudah pekerjaan sehari-hari.

Tergerak mencoba aplikasi Trello setelah melihat postingan teman dosen di facebook memakai aplikasi ini untuk memonitor progress pengerjaan skripsi dan thesis mahasiswa bimbingan. Menarik sekali, karena pastinya setiap dosen memiliki tugas seperti itu, termasuk saya yang sudah merasa kesulitan untuk memantau mahasiswa bimbingan saya. Saya mencoba browsing untuk pengguna aplikasi Trello untuk hal tersebut, ternyata sudah ada beberapa rekan dosen di universitas lain yang sudah menggunakannya.

Berikut linknya yang menjadi inspirasi saya,

Metode Mengelola Penelitian Tesis Mahasiswa

Mencoba Trello untuk Track Progress Bimbingan

 

Aplikasi Trello dapat diunduh baik di Google Play maupun Apple Store, jadi siap-siap bagi bimbingan skripsi dan thesis saya, mari ber-Trello!! 🙂